Buku Baru, Penuh Refleksi

mepnews.id – Moh. Husen, penulis asal Banyuwangi, meluncurkan karyanya yang keempat. Buku berjudul Setelah Kalah, Setelah Menang itu terbit pertengahan Januari 2022.

Dikonfirmasi via WhatsApp, Husen menjelaskan, buku dengan sampul dominan warna coklat itu ber-ISBN 978-623-5556-78-9. Di dalamnya ada kata pengantar dari penulis sekaligus ketua Lesbumi PCNU Banyuwangi, Taufiq Wr. Hidayat.

Sebelumnya, sudah tiga buku Husen yang telah terbit. Tuhan Maha Pemaaf dan Maha Tidak Tega terbit 2019. Opini Medsos terbit 2020. Obrolan Lockdown, terbit 2021.

“Buku keempat ini kumpulan tulisan saya di media online Banyuwangi sejak pertengahan Juni hingga akhir November 2021,” ujar Husen.

“Isinya macam-macam. Ada Omongan Rakyat Biasa, LSM dan Pelawak, Covid-19 dan Para Nabi, Pesan Sang Guru, dan lain-lain. Titik tumpu atau muara inti semuanya saya bawa kepada perenungan Setelah Kalah, Setelah Menang,” terangnya.

“Buku ini tidak terlalu tebal. Dijamin tidak capek membacanya. Cocok sekali bagi yang tidak suka baca tapi sangat ingin atau jatuh cinta banget kepada membaca,” tambah pria Rogojampi ini sembari berkelakar.

“Jadi, segera kontak nomor WhatsApp 0852-2919-4871 untuk beli buku ini. Harga normalnya 60 ribu. Namun, mumpung masih pre order, harganya 50 ribu rupiah saja. Harga pre order berlaku 15 hingga 25 Januari 2022. Free ongkir untuk wilayah Banyuwangi,” pungkas Husen.

Penerbitnya memberi testimoni, “Kalau Anda tidak merasakan relegiusitas dan kritik sosial yang tajam dalam buku ini, mungkin ada yang salah dengan cara membaca Anda yang mungkin terlalu teks book dan mainstream. Bacalah pelan-pelan dan santai. Jangan terlalu dibebani teori cara membaca. ‘Los dol’ saja menikmati esai-esai reflektif yang tersaji dalam buku keempat karya Moh. Husen ini. Selamat membaca.” (Tim)

Facebook Comments

Comments are closed.